FreeWebSubmission.com ARTI CIUMAN BAGI PRIA

ARTI CIUMAN BAGI PRIA

Mengenal 10 Arti Ciuman Bagi Pria Pada Kekasih Wanitanya. Ciuman secara bahasa berarti menyentuh atau membelai menggunakan bibir sebagai bukti tanda kasih sayang, hasrat dan cinta. Biasanya ciuman dilakukan oleh seseorang terhadap orang yang dia sayangi, seperti misalnya orang tua terhadap anaknya, kepada teman atau sahabat bahkan ciuman yang dilakukan terhadap lawan jenis. Terutama ciuman seorang pria terhadap pacar atau kekasihnya.

mengenal arti ciuman bagi pria
Mengenal 10 Arti Ciuman Bagi Pria
Seorang pria selalu memiliki cara tersendiri dalam berkomunikasi, begitu juga dengan ciuman. Ciuman yang mendarat di suatu tempat ternyata memiliki arti tersendiri bagi seorang pria yang melakukan ciuman tersebut, penasaran apa saja arti ciuman bagi pria? langsung saja disimak satu satu, biar kamu gak salah mengartikan.

1. Arti Ciuman di Pipi

Ciuman yang mendarat di pipi seorang wanita adalah ciuman ringan dan paling sehat secara emosional, ciuman ini biasanya dilakukan oleh pria dalam mengekspresikan rasa suka dan nyamannya terhadap pasangannya. Jika seorang pria sudah memberikan ciuman pipi, itu artinya dia suka dengan orang yang diciumnya. Suka disini mengandung arti luas, namun yang pasti jika seorang pria sudah mau mencium pipi, itu tandanya dia nyaman berada dekat dengan orang tersebut. Dan bisa saja, rasa nyaman ini lama kelamaan akan menjadi cinta yang bersemi dikemudian hari.

2. Arti Ciuman di Hidung

Ciuman di hidung adalah ciuman yang menunjukkan rasa gemas terhadap pasangan, biasanya ciuman ini dilakukan oleh orang tua terhadap anak-anaknya yang masih kecil. Dengan cara menggesek gesekan hidung mereka kepada hidung lawannya. Seorang pria yang melakukan ciuman ini cenderung ingin menunjukkan rasa gemasnya terhadap pasangan, juga bentuk dari rasa ingin menjaga dan melindungi.

3. Arti Ciuman di Kening

Ciuman seorang pria yang mendarat di dahi atau kening, merupakan ciuman kasih sayang yang sangat netral dan jauh dari rasa gairahnya. Ciuman ini lazim dilakukan oleh seorang suami kepada istrinya saat hendak berangkat bekerja di pagi hari, ciuman ini juga dapat berarti pria tersebut sangat menyayangi dan mencintai pasangannya.

4. Arti Ciuman di Tangan

Ungkapan rasa sayang dalam bentuk ciuman yang berikutnya adalah ciuman yang mendarat di tangan, yang berarti kekaguman dan rasa syukur atas hadirnya pasangan tersebut. Selain itu jika seorang pria mencium tangan lawan jenisnya, itu artinya dia memberikan sepenuhnya kepercayaan kepada pasangannya. Sementara di Negara-negara tertentu, seorang pria melakuan ciuman tangan kepada wanita sebagai tanda hormat dan pujian terhadap perempuan yang dikaguminya. Sejak dahulu ciuman di tangan sudah menjadi sering dilakukan untuk menunjukkan rasa respek dan keinginan untuk dicintai seseorang.

5. Arti Ciuman di Kedua Mata

Ciuman yang sering dilakukan oleh seorang pria dalam menunjukkan ekspresinya biasanya dengan mencium kedua mata bagian kelopak pasangannya, ciuman ini memiliki arti kasih sayang yang tulus dari pria tersebut. Ciuman ini juga sering disebut sebagai angel kiss yang berarti si pria tidak ingin lepas atau berpisah dengan pasangannya tersebut.

6. Arti Ciuman di Telinga Bagi Pria

Ciuman yang sering dilakukan oleh seorang pria berikutnya adalah ciuman di telinga pasangannya, yang berarti bahwa si pria ingin bilang bahwa kamu adalah segalanya. Ciuman ini juga terdapat dua macam, ada yang menggunakan lidah ada yang hanya melibatkan bibir. Jika ciuman telinga melibatkan lidah, artinya pria ingin mengajak pasangannya untuk bersenang-senang dan bergairah. Cirinya biasanya ditandai dengan ciuman dan nafas yang berdesah.

7. Arti Ciuman di Bibir Bagi Pria

Ciuman yang paling banyak dilakukan dan paling disukai adalah ciuman bibir, ciuman ini biasanya dilakuan oleh pria pada saat hendak melakukan hubungan badan. Ciuman ini juga lebih banyak mnunjukkan rasa hasrat dan gairah juga cinta yang ingin diungkapkan oleh si pria melalui tindakan. Kabarnya salah satu penelitian menyebutkan bahwa ciuman bibir yang dilakukan dapat bermanfaat dan menyehatkan, bahkan jika kamu melakukan ciuman bibir sama sehatnya dengan orang yang melakukan fitnes. Namun hal ini belum bisa dipastikan kebenarannya, terlepas dari isu tersebut ciuman bibir juga dapat membuat pria dan pasangannya semakin mesra.

8. Arti Ciuman di Leher Bagi Pria

Ciuman yang selanjutnya adalah ciuman pada bagian leher, bagi pria ciuman ini berarti ia menginginkan hal yang lebih dari diri pasangannya. Hal ini juga dimaksudkan untuk dapat menstimulus dan memberikan rangsangan lebih terhadap pasangannya dalam melakukan hubungan badan. Ciuman leher juga dapat berarti si pria memiliki perasaan yang sangat dalam dan ingin memiliki pasangannya seorang.

9. Arti Ciuman di Bahu Bagi Pria

Ciuman yang dilakukan pria pada pasangan pada bagian bahu, memiliki arti yang sangat dalam dan jauh dari gairah. Ciuman ini juga dilakukan oleh pria sebagai bentuk ungkapan bahwa ia sangat menginginkan pasanganya untuk hanya menjadi miliknya seorang tanpa ada orang ketiga atau orang lain dalam hubungannya.

10. Arti Ciuman di Wajah

Ciuman pria yang terakhir adalah ciuman pada bagian wajah, ciuman yang dilakukan dengan tatapan mata yang tajam dan dalam ini memiliki arti bahwa ia begitu mencintai dan tak ingin kehilangan pasangannya.

Yasegitu aja bro keteragan ciuman menurut pria...bner atau salah komentar aja bos oks...